Minggu, 13 Juli 2008

Info Internet

Internet Bukan Cara Cepat Untuk Menjadi Kaya


Kalau anda merasa ingin cepat kaya, termasuk melalui cara-cara yang ada di internet, anda salah besar. Pikiran (angan-angan) anda dan perkiraan anda saat ini bahwa internet bisa mendatangkan ratusan atau ribuan dollar dengan mudah tanpa melalui proses, sepertinya harus di rubah, internet tidak menawarkan jalan pintas untuk menjadi kaya kepada anda.Yang harus anda kerjakan di internet, hampir sama dengan yang ada didunia nyata, anda harus berpikir, merancang strategi, mengembangkan inspirasi, dan dilakukan dengan kerja keras. Bedanya yang satu didepan komputer dan yang satunya didalam kehidupan nyata.Permulaan dari perjalanan panjang yang akan anda tempuh di internet adalah anda harus memiliki komitmen, yaitu bertekad bahwa anda harus bisa mendapatkan dollar dari internet. Kalau orang lain bisa, kenapa anda tidak? Prinsip itu yang harus anda kobarkan terus-menerus didalam diri anda. Ada saatnya anda akan mengalami hari-hari yang berat, ketika sepertinya anda tidak mampu untuk melanjutkannya lagi. Terus saja, buat strategi baru dan tetap bulatkan tekad anda, "bahwa kalau orang lain saja bisa, kenapa saya mesti menyerah?" Tambah wawasan anda dan pelajari ilmu-ilmu pengetahuan yang baru. Kalau dirasa sepertinya anda belum mampu untuk mencapai apa yang sudah anda bidik pertama kali, cobalah putar haluan sebentar, dan mulai bidik model-model bisnis internet yang lain, yang dirasa lebih cocok dengan karakter anda.Siapa tahu anda salah menentukan, jadi tetaplah mencari peluang-peluang baru yang belum pernah anda ketahui sebelumnya. Tetap pegang target anda, tapi kalau ternyata pendapatan anda tidak sesuai dengan harapan anda, terimalah saja....toh target anda tidak hilang, hanya mungkin belum saatnya untuk mecapai target. Terus bergerak dan jangan berhenti. Pada perkembangannya, bisa saja penghasilan anda akan terbatas dan belum ada kesempatan untuk meningkatkannya lagi....syukuri saja, karena anda sudah mencapai apa yang pertama kali anda inginkan. Akhirnya anda akan tahu kalau cari duit dari internet itu tidak gampang, dan sama saja seperti yang ada di kehidupan nyata. Anda juga akan tahu kalau anda tetap perlu melakukan usaha diatas bumi, karena didunia maya sepertinya agak riskan.

===================================================================

Mencari Jawaban Di Dunia Internet

Para newbie mungkin akan banyak mendapat kesulitan, walaupun dunia maya sepertinya begitu dekat, tapi soal urusan minta bantuan, atau penjelasan, pasti bisa bikin frustasi. Bukan apa-apa, soalnya yang namanya newbie itu benar-benar newbie, jadi enggak tahu apa-apa banget soal ini-itu, dan wajar tuh kalo sering nanya dengan pertanyaan yang agak cerewet dan "basi". Buat yang mendapat pertanyaan mungkin agak menjengkelkan, tapi buat yang nanya, itu bisa jadi memang benar-benar kebutuhan. Kayak misalnya anda sudah lama tinggal di Jakarta, dan sudah tahu benar dimana letak / arah jalan panjang. Lalu ada orang dari daerah yang tanya kepada anda, dimana / ke arah mana terdapat "jalan panjang?" Anda jawab dong tentunya, dan menjelaskan dimana "jalan panjang" itu berada. Nah, buat orang daerah itu, informasi dari anda sangat-sangat berharga, karena sudah menyelamatkan orang itu dari kesesatan (sesat dijalan maksudnya). Memang banyak blog di internet dengan tulisan panjang lebar mengenai segala sesuatunya, dan buat para newbie yang ingin menjadi netpreneur, memang perlu untuk googling dari satu blog ke blog lainnya. Tapi sudah pasti keluhannya adalah berapa banyak waktu yang terbuang dan kocek yang perlu dikeluarkan buat biaya aksesnya? Apalagi banyak para newbie yang benar-benar serius ingin menjadi netpreneur, tapi terbentur dengan masalah keuangan, kan sayang kalau sampai pinjam duit dulu cuman buat akses internet? Udah gitu belum pasti lagi? Jadi sebaiknya buat para pemain yang sudah lama bergelut didunia maya dan penghasilannya sudah mapan, untuk mau lebih mudah dikontak via YM / email, enggak perlu nomor SMS atau telepon, tapi cukup YM atau email saja. Dan YM / email sebisa mungkin aktif dalam menjawab keluhan-keluhan serta pertanyaan-pertanyaan dari para newbie. Kalau dirasa pertanyaannya nyeleneh dan ngaco? Ya enggak usah dijawab walaupun sampai nanya ratusan kali, dan hapus saja dari daftar. Disini juga perlu tepat, siapa yang seharusnya dibantu dengan jawaban-jawaban yang kita berikan, tidak semua orang memang, tapi segelintir orang yang memang benar-benar butuh dan layak untuk dibantu. Atau lebih baik para newbie tersebut belajar sendiri, dari 1 blog ke blog lainnya, dari 1 forum ke forum lainnya, membaca setiap artikel yang dijumpainya, mempelajarinya, mempraktekkannya, dan me...me...me... lainnya? Dan begitu seterusnya sampai bisa?

===================================================================

Beberapa Jenis Bisnis Internet


Dalam memulai bisnis internet, Anda harus menentukan jenis bisnis internet seperti apa yang hendak Anda bangun. Karena bisnis internet itu sangat banyak jenisnya. Pilih bisnis internet yang Anda sukai dan Anda yakin bisa mengembangkannya. Semua bisnis besar dimulai dengan membuat bisnis kecil yang pertama dan terus dikembangkan dan diperbaiki, begitu pula bisnis internet. Anda harus mencoba, belajar dan membangunnya. Dan bila sudah sukses Anda bisa melakukan duplikasi bisnis atau hanya fokus mengembangkan bisnis itu saja. Jenis bisnis internet adalah sebagai beritkut :
Bisnis internet yang berjualan produk fisik seperti mangga-dua.com, bhinneka.com
Bisnis internet yang berjualan produk digital. Produk digital tersebut dapat berupa ebook, image seperti foto, audio, video, game, dan software.
Bisnis internet komunitas, seperti friendster.com
Bisnis Berita online, seperti detik.com
Bisnis Iklan. Bisnis internet sebagai penyedia layanan iklan seperti iklanbaris.co.id
Bisnis Forum. Bisnis internet berupa forum, dimana pendapatan dari forum tersebut didapat dari biaya membership forum dan pemasangan iklan pada forum tersebut.
Bisnis Blog Marketing. Bisnis internet yang menggunakan sistem blog dalam memasarkan produk-produknya.
Bisnis domain dan Hosting. Bisnis internet yang menyediakan jasa registrasi domain dan hosting website seperti idwebhost.com
Masih banyak lagi. Kembangkanlah ide Anda, untuk memulai bisnis internet yang Anda sukai.

===================================================================


Bisnis Jual Domain

Bisnis jual beli domain termasuk bisnis yang gampang-gampang susah. Prinsipnya Anda membeli nama domain pilihan Anda, lalu Anda memjualnya bila ada yang mau membellinya dengan harga yang lebih tinggi. Nama Domain adalah nama dari suatu website. Setiap website di internet harus memiliki nama domain, yang mendefinisikan alamat dari website tersebut. Jadi setiap orang yang ingin membuka website tersebut, ia harus mengetikkan nama domain tersebut.Keuntungan dari bisnis jual beli domain sangat besar, sebagai contoh: Nama Domain Diamond.com terjual $7.500.000,- pada 19 Mei 2006 Nama Domain Vodka.com terjual $3.500.000,- pada 19 Desember 2006 Nama Domain Cameras.com terjual $1.500.000,- pada 7 November 2006 Kerugian dari bisnis jual beli domain adalah Anda harus membayar biaya perpanjangan penggunaan nama domain tersebut setiap tahunnya, bila Anda masih mau menggunakannya. Bila tidak, mungkin nanti orang lain akan mengambilnya dan menggunakannya. Registrasi nama domain biasanya pertahun. Yang perlu diperhatikan dalam bisnis jual beli domain adalah:
(1)Pilih nama domain yang memiliki arti
(2)Pilih nama domain yang mudah diingat
(3)Pilih nama domain yang singkat
(4)Utamakan membeli domain dalam bahasa inggris, karena nilai jualnya lebih mahal, kecuali target bisnis jual beli domain Anda adalah sesuai Negara tempat Anda tinggal.
(5)Pilih nama domain yang berextention Top Level Domains seperti .com, .net, .org, .biz, .info, .nameBisnis jual beli domain makin tahun semakin ketat persaingannya, karena nama domain yang bagus-bagus cenderung sudah didaftarkan dan digunakan oleh orang lain. Anda harus pintar memilihnya. Selamat memcoba bisnis jual beli domain Anda.
===================================================================

Bisnis Artikel Internet di Indonesia

Bila Anda ingin memulai bisnis internet, Anda boleh mempertimbangkan membuat bisnis Artikel di internet. Konsep Bisnis Artikel interne 1.Bisnis Artikel internet gratis, Anda memperbolehkan pengguna internet untuk menggunakan artikel-artikel di website Anda secara gratis. Anda mendapatkan penghasilan dari iklan di website Anda seperti Google Adsense. Anda juga bisa menggunakan artikel-artikel tersebut sebagai viral promotion untuk website Bisnis Artikel Anda. 2.Bisnis Artikel dimana menyediakan jasa penulisan artikel atau sebagai website pertemuan antara penulis jasa artikel dengan pemakai artikel.Anda juga bisa menggabungkan kedua konsep bisnis artikel tersebut. Website Bisnis Penyedia Artikel, biasanya menarik perhatian para penulis artikel untuk menuliskan artikel secara gratis di website bisnis artikel sebagai viral marketing dan juga untuk membangun image penulis. Bisnis penyedia jasa artikel di Indonesia contohnya adalah ilmukomputer.com Selamat mencoba bisnis artikel.

===================================================================

Bisnis Reseller Yang Lebih Mudah

Bisnis Mudah adalah Bergabung dengan Bisnis Reseller. Bila Anda ingin mencari bisnis yang mudah, Anda bisa mempertimbangkan untuk bergabung dengan bisnis reseller. Untuk bergabung biasanya Anda harus sudah menjadi member atau sudah memcoba produk bisnis reseller tersebut, dan selanjutnya Anda bisa mempromosikan kepada teman-teman Anda. Dan bila teman-teman Anda bergabung dan membeli produk bisnis reseller, Anda akan mendapatkan pembagian keuntungan. Biasanya sebesar 50% dari harga jual produk bisnis reseller, sangat mudah. Bisnis Reseller adalah Bisnis Mudah karena- Anda tidak perlu membuat produk- Anda tidak perlu membuat system- Anda tidak perlu mengatur pengiriman produkAnda hanya mempromosikan bisnis reseller tersebut. Setelah bergabung, Anda akan mendapatkan user id dan dengan menggunakan user id tersebut, Anda mempromosikan bisnis reseller tersebut. Cara mudah mempromosikannya bisa dengan mengirimkan email, membuat link di Blog, website, atau website komunitas seperti friendster, youtube, dan lain-lain. Selamat mencoba Bisnis Mudah yaitu bergabung dengan Bisnis Reseller.
===================================================================

Bisnis Internet Yang Menjual Produk Informasi

Bisnis internet bukanlah bisnis yang rumit, Anda bisa memasarkan produk fisik Bisnis Anda melalui internet, dengan mengatur cara pembayaran, dan mengirimkan produk fisik tersebut ke alamat pembeli di seluruh dunia. Tetapi produk digital-lah yang memberikan keuntungan paling besar melalui bisnis internet. Mengapa??? Karena produk digital sangat mudah dan cepat pengirimannya yaitu dengan akses koneksi internet. Contoh produk digital seperti ebook, image, audio, video, software dan lain-lainnya.Alasan Memilih Bisnis Internet yang memasarkan Produk Informasi dalam bentuk digital adalah 1.Bisnis Internet produk informasi sangat mudah dalam membuatnya dan untuk memulainya tidak memerlukan modal yang besar. 2.Tidak ada biaya overhead, yaitu tidak adanya biaya produksi pembuatan produk setiap kali. 3.Tidak memerlukan inventory. 4.Tidak memerlukan karyawan. 5.Bisnis Internet produk informasi tidak mengeluarkan biaya delivery produk, karena pembeli sendiri yang akan mendownload produk tersebut melalui akses koneksi internet. 6.Keuntungan 100% untuk setiap penjualan produk kembali, karena biaya produksi pembuatan produk hanya diawal saja. 7.Bisa diotomatisasi. Bisnis internet bisa diotomatisasi dengan membuat sistem penjualan dan sistem follow up calon pembeli, sehingga dapat berjalan dengan autopilot. Ibaratkan toko, toko Anda akan buka 24 jam setiap hari. 8.Pasarnya luas, dan dengan menggunakan media internet, proses pengiriman produk sangat cepat, pembeli tinggal mendownloadnya saat itu juga. Bagaimana??? tertarik memulai bisnis internet??? Mari membangun bisnis internet dari sekarang.

========================================================

Website Bisnis Iklan di Iternet

Bisnis iklan merupakan salah satu peluang bisnis yang bisa Anda buat di internet. Anda membuat website yang memiliki banyak traffic atau kunjungan dan Anda mendapatkan pemasukan dari pemasangan iklan.Model Bisnis iklan di internet bisa dibuat berupa website komunitas, berita, forum, blog, dan lainnya. Model Bisnis iklan paling favorite adalah dengan membuat website komunitas, berita dan forum, karena website tersebut bisa menciptakan return visitor yang tinggi. Yang Anda perlukan adalah bagaimana Anda memberikan informasi yang bermanfaat didalam website komunitas, berita dan forum sehingga orang akan terus berdatangan ke website Anda, sehingga Anda bisa mencharge harga iklan Anda lebih mahal lagi. Dalam website Bisnis Iklan, traffic adalah nomor satu. Jadi Anda harus menciptakan traffic yang besar, agar dengan banyaknya orang yang mengakses website Anda, pemasangan iklan akan berlomba-lomba memasang iklan mereka di website bisnis iklan Anda. Selamat mencoba membuat website Bisnis Iklan.

=============================================================

Kekuatan Bisnis Internet

Salah satu kekuatan bisnis internet yaitu factor leverage (daya ungkit) pemasaran. Bila Anda menjalankan bisnis offline biasanya Anda terbatasi oleh suatu wilayah negara dalam pemasaran produk dan jasanya. Tetapi dengan media internet, Anda bisa memiliki daya ungkit pemasaran ke seluruh dunia. Pasar Anda sangat besar.Dengan pasar yang sangat besar tersebut, memberikan factor kali yang sangat besar dalam menghasilkan uang. Bisnis Internet juga bisa diotomatisasi dengan sistem, sehingga ibaratkan Bisnis Internet Anda adalah sebuah toko, maka toko Anda tersebut akan buka 24 jam sehari melayani pembeli dari seluruh dunia. Karena itu, saya percaya bisnis internet bisa membuat orang menjadi kaya lebih cepat. Apa itu Bisnis Internet ?Secara umum, definisi bisnis internet adalah bisnis yang menggunakan internet sebagai media pemasaran produk dan jasanya. Jadi internet hanyalah media. Produk yang bisa dipasarkan bisa berupa produk fisik maupun produk digital. Produk fisik memerlukan pengiriman produk melalui post, sedangkan produk digital menggunakan akses koneksi internet untuk mendownload produk digital tersebut ke komputer pembeli.

=============================================================

Cara Mengecek Alexa rank Suatu Blog Atau Situs

Sebuah situs / blog selayaknya perlu mendapat perawatan yang cukup. Seperti mobil yang perlu mendapat banyak perawatan agar tidak sering mogok, situs / blogpun demikian. Blog / situs yang tidak terawat, lama-kelamaan akan ditinggal "para penghuninya." Pengunjung akan bosan untuk berkunjung ke situs / blog tersebut. Sebaliknya, blog / situs yang selalu dirawat oleh pemilliknya, akan menghasilkan buah bagi pemiliknya juga. Pengunjung secara alami akan silih berganti berkunjung ke situs / blog yang terawat tersebut, dengan senang hati tentunya. Nah, untuk melihat seberapa peduli anda dengan blog / situs anda, bisa menggunakan alexa rank sebagai indikator. Alexa rank akan meranking situs / blog anda berdasarkan jumlah pengunjung yang berkunnjung ke blog / situs anda. Semakin sering blog / situs anda dikunnjungi, semakin meningkat pula ranking blog / situs anda di alexa. Demikian juga sebaliknya, selain berdasarkan jumlah traffic, untuk bisa diranking oleh alexa, tentu saja blog anda harus terdetek dulu di google. Mungkin blog-blog yang baru lahir tidak akan terdetek di alexa. Kalau anda ingin mengecek ranking alexa blog anda. bisa mengunjungi link:http://www.alexa.com/site/site_stats/signup.http://www.alexa.com/site/ds/top_500
Disana juga disediakan widgetnya yang bisa langsung dipasang di blog anda (bisa berupa grafik atau angka). Oh ya, kalau anda sekalian ingin mengecek situs-situs jagoan anda, silakan saja, bisa kok..

===================================================================

Tidak ada komentar: